Batanghari Serasah com – Reses Anggota DPRD Batang Hari, Dapil I Muara Bulian dan Maro Sebo Ilir sebagai momentum menyerap aspirasi masyarakat dan mendengarkan keluhan masyarakat, Minggu (06/07/2024).
Pada pertemuan tersebut Adison dari fraksi PKS disambut baik masyarakat, dalam sambutannya pada pertemuan tersebut, kegiatan ini sudah kewajiban saya sebagai anggota DPRD mendengarkan keluhan masyarakat agar bisa kami teruskan untuk diperjuangkan, ujar Adison.
Masih disampaikan Adison putra kelahiran Desa Bajubang Laut ini juga menuturkan, kurun waktu Lima tahun ini apa yang menjadi keluhan ataupun keinginan bapak dan ibu sekalian sebagian sudah saya perjuangkan walaupun masih kekurangan, namun inilah batas kemampuan saya, diakhir masa jabatan saya ini mengingat bulan Agustus tahun ini akan berakhir, mohon doanya apa yang sudah saya kerjakan selama ini dapat bermanfaat bagi orang banyak khususnya Dapil I Muara Bulian dan Maro Sebo Ilir, demikian ucap Adison.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.