Jambi Serasah com – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH.menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji atas kerja keras dan pengabdiannya dalam menjalankan tugas pelayanan kepada jamaah haji, mulai dari keberangkatan sampai kembali lagi ketanah air dengan selamat, demikian disampaikannya saat Penyambutan Kedatangan Jamaah Haji Kloter BTH 27 Provinsi Jambi, kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kota Jambi dengan jumlah 444 jemaah bertempat di Asrama Haji Jambi, Kota Jambi, Minggu, (21/07/2024)
” Marilah kita senantiasa memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, atas segala keberkahan dan tuntunan-Nya dalam kehidupan kita, serta atas rida-Nya kita dapat melaksanakan Penyambutan Kedatangan Jamaah Haji Kloter BTH 27 Provinsi Jambi. Semoga kita semua mendapat syafaat beliau di Yaumul Mahsyar kelak, aamiin ya Rabbal allamin.” Ucap Gubernur Al Haris
Gubernur Al Haris menyampaikan, Kedatangan Jamaah Haji Kloter BTH 27 asal Kota Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat tidak hanya dinanti oleh keluarga, tetapi juga oleh kami seluruh masyarakat Provinsi Jambi.” Semoga kesehatan menyertai Bapak dan Ibu sekalian dan menjadi haji yang mabrur, haji yang baik yang diterima oleh Allah SWT. Selesainya pelaksanaan rukun Islam ke-5, perjalanan memenuhi panggilan Allah ke Baitullah, artinya telah menyempurnakan rukun Islam.” Ungkap Gubernur Al Haris
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya