Batanghari Serasah com – Telah terjadi kebakaran yang menghanguskan 2 (dua) rumah semi permanen di Desa Ampelu Tuo Kecamatan Muara Tembesi Kabupaten Batang Hari pada Jum’at
Malam sekira pukul 19:25 wib, (10/01/2025).Media sarasah.com berhasil mewawancarai salah satu Petugas Damkar melalui Via Telepon yang mendapat laporan dari masyarakat bernama Zain telah terjadi kebakaran di Desa tempat dia tinggal.
“Ya benar kami mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada kebakaran di daerah wilayah Muara Tembesi Desa Ampelu Tuo,”ujar driver Pemadam.
Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat POS Wilayah Manajemen Kebakaran (WMK) Muara Tembesi langsung meluncur Lokasi Tempat kejadian Kebakaran (TKK)
Pada pukul 20:55 wib api berhasil dipadamkan,dan kondisi rumah telah hangus dilahap si jago merah, Belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut saat ini diduga korsleting listrik.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut dan diduga kerugian mencapai kurang lebih ratusan juta rupiah. (Pj)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.